Berita BolaBerita OlahragaBerita Sepak BolaJadwalTimnas Indonesia

Shin Tae-yong Targetkan Timnas Indonesia Lolos ke 16 Besar Piala Asia 2023

JAMLIGA.COM – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sudah menetapkan target untuk timnya di Piala Asia 2023 yang bakal berlangsung di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024. Ia menargetkan Skuad Garuda lolos ke babak 16 besar.

Namun, Shin Tae-yong menyadari bahwa tidak akan mudah mewujudkan target itu. Sebab, timnya bakal menghadapi lawan-lawan kuat di babak penyisihan grup.

Timnas Indonesia tergabung dalam Grup D. Skuad Garuda bakal melawan Jepang, Irak, dan Vietnam.

Berdasarkan ranking FIFA, posisi Indonesia ada di bawah tiga negara tersebut. Per 30 November 2023, Indonesia bertengger di peringkat ke-146.

Siapa Saja Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Turki untuk Piala Asia 2023

Jepang ada di urutan ke-17, sementara Irak menghuni posisi 63, dan Vietnam duduk di peringkat 94.

“Persiapan kami, targetnya 16 besar. Untuk itu, saya akan berusaha. Tim juga begitu. Tapi di Piala Asia kali ini, Indonesia terendah secara ranking FIFA. Lawannya juga tim-tim yang bagus, begitu juga di grup kami,” ujar Shin Tae-yong.

“Jadi kami tidak akan meremehkan lawan dan berusaha untuk mempersiapkan lebih lagi,” katanya menambahkan.

Untuk persiapan menghadapi Piala Asia 2023, Timnas Indonesia akan menggelar pemusatan latihan (TC) di Turki. TC berlangsung pada 20 Desember 2023 sampai 6 Januari 2024.

Pemain Tertua di Skuad Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023

Untuk TC ini, Shin Tae-yong memanggil 29 pemain. 11 di antaranya adalah pemain abroad, atau yang berkarier di luar negeri, yaitu Jordi Amat, Saddil Ramdani, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Ivar Jenner, Rafael Struick, Elkan Baggott, Justin Hubner, Sandy Walsh, Marselino Ferdinan, dan Shayne Pattynama.

Di sela-sela TC, Timnas Indonesia juga akan melakoni dua laga uji coba melawan Libya. Duel tersebut bakal digelar pada 2 dan 5 Januari 2024.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

15 Januari 2024
Timnas Indonesia vs Irak
Stadion Ahmad bin Ali, Ar-Rayyan

19 Januari 2024
Vietnam vs Timnas Indonesia
Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha

24 Januari 2024
Jepang vs Timnas Indonesia
Stadion Al Thumama, Doha

 

Admin

Berita Bola | Prediksi | Jadwal dan Hasil Sepak Bola

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *